Teknologi

Kereta Api Tercepat Maglev Cina, Bisa Mencapai 600 Km/Jam

  Oleh : Suarariau.co
   : info@suarariau.co
  2021-07-26 04:02:16 WIB
Kereta api sepanjang 270 mil antara Lhasa dan Nyingchi mulai beroperasi pada 25 Juni, memberikan semua wilayah di daratan Cina akses ke perjalanan kereta api berkecepatan tinggi.(FOTO/CNN)

SuaraRiau.co -Maglev  adalah singkatan dari Levitasi Magnetik, merupakan Kereta peluru maglev yang dapat mencapai kecepatan 600 kilometer per jam (373 mil per jam), yang  telah memulai debutnya di Qingdao, Cina.Kereta tampaknya mengambang berkat gaya elektromagnetik yang membuatnya meluncur di atas rel.

Maglev dikembangkan oleh China Railway Rolling Stock Corporation milik negara, kereta ini dianggap sebagai kereta tercepat di dunia.
Liang Jianying, wakil manajer umum dan kepala teknisi CRRC Sifang, mengatakan kepada media pemerintah Cina bahwa selain kecepatannya, kereta tersebut juga memancarkan polusi suara tingkat rendah dan membutuhkan perawatan yang lebih sedikit dibandingkan kereta berkecepatan tinggi lainnya.
Sebuah prototipe kereta maglev baru terungkap ke media pada tahun 2019. Pada tahun yang sama, Cina mengumumkan rencana ambisius untuk menciptakan lingkaran transportasi 3 jam, antara wilayah metropolitan utama.

Cina memiliki rencana pemgembangan dan pembangunan kereta ereta api berkecepatan tinggi sebagai  prioritas utama di Cina. Tujuannya untuk menghubungkan lebih banyak kota besar dengan kereta api untuk mengurangi waktu dan biaya yang diperlukan untuk bepergian di sekitar negara berpenduduk terpadat di dunia.
Saat ini, rata-rata kereta berkecepatan tinggi di Cina dapat melaju dengan kecepatan sekitar 350 kilometer per jam. Sedangkan pesawat terbang dengan kecepatan 800-900 kilometer per jam. Kereta seperti yang diresmikan di Qingdao minggu ini bisa mengisi ruang tengah yang kritis.

Namun ada satu hal yang membuat kereta ini tidak siap untuk menyambut penumpang kurangnya jaringan jalur maglev yang lengkap.
Saat ini, Cina hanya memiliki satu jalur maglev yang digunakan secara komersial, menghubungkan Bandara Pudong Shanghai dengan stasiun Jalan Longyang di kota. Perjalanan 30 km (19 mil) memakan waktu sekitar tujuh setengah menit, dengan kecepatan kereta mencapai 430 kph (267 mph).
Beberapa jaringan maglev baru dilaporkan sedang dibangun, termasuk satu yang menghubungkan Shanghai dan Hangzhou dan yang lainnya menghubungkan Chengdu dan Chongqing.***

Halaman :
Penulis : Suarariau.co
Editor : Imelda Vinolia
Kategori : Teknologi